JURNALNUSANTARA.ID, BUOL – Setelah sempat dinyatakan hilang akibat cuaca buruk, Anton L. Johama (43), seorang nelayan asal Desa Bukaan, Kecamatan Lakea, akhirnya ditemukan dalam kondisi selamat pada Rabu pagi (12/02/2025)
Anton hilang sejak Selasa, 11 Februari 2025, saat sedang melaut. Hujan deras dan angin kencang yang melanda wilayah Kabupaten Buol diduga menjadi penyebab perahunya terbawa arus hingga jauh dari lokasi awal. Setelah pencarian intensif oleh tim SAR dan relawan, korban ditemukan sekitar 10 mil dari titik terakhir ia diketahui berada dan 5 mil dari garis pantai Busak
Pardi, salah satu anggota Tim Relawan TRC BPBD Buol yang ikut dalam operasi pencarian, menyampaikan bahwa korban ditemukan oleh nelayan lain yang tengah melaut sekitar pukul 08.45 WITA. "Setelah mendapatkan laporan dari nelayan yang menemukan korban, tim SAR segera bergerak untuk menjemputnya di tengah laut," ujarnya.
Beruntung, Anton ditemukan dalam keadaan selamat, meskipun tampak kelelahan dan mengalami dehidrasi akibat lebih dari 24 jam terombang-ambing di lautan. Setelah dievakuasi, korban segera dibawa ke Puskesmas Kecamatan Lakea untuk mendapatkan perawatan medis guna memastikan kondisinya pulih sepenuhnya.
Keluarga dan warga Desa Bukaan menyambut kepulangan Anton dengan penuh rasa syukur. Mereka juga mengucapkan terima kasih kepada tim SAR, relawan, serta para nelayan yang turut membantu dalam pencarian dan penyelamatan.
Editor: Syam Manto